Solopos.com, LEBAK — Curah hujan yang tinggi di wilayah Kabupaten Lebak, Banten membuat Sungai Cibeureum dan Sungai Jamlaun meluap yang mengakibatkan sekolah serta puluhan hektare sawah terendam banjir, Kamis (2/5/2024).

PromosiGonta Ganti Pelatih Timnas Bukan Solusi, PSSI!

Ratusan warga terpaksa mengungsi ke tempat yang lebih aman akibat banjir luapan sungai tersebut. Sementara di SDN 1 Cibeureum, Lebak, banjir merendam setinggi 60 sentimeter sehingga kegiatan belajar mengajar terpaksa diliburkan.

Banjir tersebut juga mengakibatkan kerugian hingga puluhan juta rupiah karena ikan lele dan ikan mas yang diternak warga hanyut terbawa arus banjir.

Selain itu, padi siap panen juga terendam banjir dan dipastikan puso atau gagal panen, namun jumlah relatif kecil, sebab sebagian besar petani sudah memanennya.

Warga melintasi banjir yang merendam area persawahan di Desa Cigubugan, Lebak, Banten, Kamis (2/5/2024). (Antara/Muhammad Bagus Khoirunas)

 

Curah hujan yang tinggi di Lebak, Banten mengakibatkan meluapnya Sungai Cibeureum dan Sungai Jamlaun. (Antara/Muhammad Bagus Khoirunas)

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Rekomendasi