SOLOPOS.COM - Regional Marketing Community Development Supervisor Jateng DIY, Fresha Kurnia Herdianto (kiri) menyampaikan sambutan dalam laga pemanasan Solopos Diplomat Solo Esport Arena di Warmindo Konslet, Banjarsari, Solo, pada Minggu (7/11/2021) malam. (Ichsan Kholif Rahman)

Solopos.com, SOLO — Sebanyak 50-an pemain esport mengikuti laga pemanasan Solopos Diplomat Solo Esport Arena (SDSEA) di Warmindo Konslet, Banjarsari, Solo, pada Minggu (7/11/2021) malam.

Para pemain ditantang menunjukkan kualitas permainan lewat PUBG dengan sistem individu.

Promosi 204,8 Juta Suara Diperebutkan, Jawa adalah Kunci

Regional Marketing Community Development Supervisor Jateng DIY, Fresha Kurnia Herdianto, 26, kepada Solopos.com, mengatakan dalam penyelenggara menggunakan sistem solo PUBG sebagai laga fun match.

Namun, dalam laga 14 November di Solo Grand Mall mendatang PUBG tetap menggunakan sistem tim atau squad. SDSEA melombakan dua game yakni PUBG Mobile dan Mobile Legends.

“Ada tiga match malam ini, ada 50 peserta yang ikut. Memang tidak terlalu banyak dalam fun match ini mengingat kondisi pandemi,” kata Fresha.

Baca Juga: Gamers Siap-Siap! Solopos Diplomat Solo Esport Arena 2021 Hadir Kembali

Ia menambahkan laga pemanasan itu juga untuk mengajak para pemain esport untuk segera mendaftar sebelum ditutup pada Rabu (10/11/2021) mendatang.

Ia menambahkan Diplomat Mild berusaha terus komitmen dalam mendukung dunia esport. Diplomat turut menggandeng Pengurus Besar Esport Indonesia (PB ESI) sebagai bentuk pembinaan para atlet-atlet berbakat.

DSEA bertujuan untuk mencetak atlet-atlet berlevel profesional untuk membawa nama baik daerah dan Indonesia.

“Antusias pendaftar sangat tinggi, terutama dari wilayah Jogja, Solo, dan Semarang,” kata dia.

Fresha mengatakan hingga saat ini persiapan laga dengan total hadiah Rp40-an juta itu sudah sangat matang.

Setelah laga pemanasan di Solo, penyelenggara juga menggelar laga pemanasan di Jogja sebelum Diplomat Jogja Esport Arena pada 19 Desember mendatang.

Koordinator Penyelenggara SDSEA 2021, M. Cahyo Wicaksono, mengatakan cara pendaftaran sebagai peserta sangat mudah dapat mendaftar di nomor 0897-9258-982. Sedangkan peserta PUBG Mobile dapat mendaftar di nomor 0897-9258-984.

Rp40 Juta

“Ikuti tahapan pendaftarannya dan tim kamu siap bertanding,” kata dia.

Dia menjelaskan, selain di Solo, acara yang sama akan digelar di Jogja pada bulan Desember 2021. Pihak panitia menyediakan hadiah total hingga Rp40 juta untuk event di Solo dan Jogja.

Cahyo menjelaskan kompetisi digelar dengan sistem hybrid atau perpaduan antara pertandingan online dengan offline. Pertandingan secara online dilakukan ketika babak penyisihan.

Sedangkan babak final digelar secara offline seperti pada kompetisi sebelumnya. SDSEA ini diharapkan lebih sukses dengan menjaring seluruh peserta dari seluruh Indonesia.

“Babak penyisihan kami pakai sistem online dan untuk peserta yang lolos ke babak final bertanding offline. Babak final akan kami laksanakan di salah satu mal di Solo dan Jogja. Final Solo 14 November, final Jogja 19 Desember,” terang dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya