SOLOPOS.COM - Artis Dorce Gamalama. (Instagram/@dorcegamalama)

Solopos.com, SOLO — Anak angkat artis Dorce Gamalama, Siti Khodijah mengungkap permintaan sang ibunda sebelum hilang kesadaran karena sakit yang dideritanya, yakni diabetes.

Ia mengatakan sebelum hilang kesadaran dan dirawat intensif di ICU rumah sakit di Kota Bekasi, Jawa Barat, Dorce Gamalama tak mengeluhkan sakit apa-apa.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Bahkan, Dorce Gamalama sempat meminta kepada putrinya untuk dibuatkan makanan.

Baca Juga: Bocoran Materi SKB CPNS 2021 Semua Formasi

Ekspedisi Mudik 2024

“Enggak ada keluhan apa-apa. Malah minta dibikinin makanan,” ucap Siti dilansir Okezone.com, Sabtu (9/10/2021).

Namun, beberapa saat kemudian, anak angkat Dorce Gamalama itu mengungkap ibundanya merasa kantuk luar biasa dan kemudian tak sadarkan diri.

Baca Juga: Kerap Dikaitkan Hal Mistis, Apa Keistimewaan Orang Lahir Jumat Kliwon?

“Katanya ngantuk, terus tidur. Pas mau dibangunin buat makan sudah enggak respons. Dikasih air, dicipratin, enggak respons. Akhirnya dibawa ke rumah sakit,” tambah dia.

Diberitakan Solopos.com sebelumnya, kabar Dorce dibawa ke rumah sakit itu dibagikan oleh sang keponakan yang bernama Mimi lewat status WA.

Baca Juga: Dorce Gamalama Sakit Diabetes, karena Konsumsi Makanan Ini?

Assalamualaikum wr wb. Sahabat2 mama teman dan kerabat mohon izin saya mimi keponakan nya bunda dorce.. saya memohon keikhlasan hati om dan tante semua untuk mendoakan orangtua kami yang saat ini sedang berada di ICU dalam kondisi tidak sadar kan diri,” tulisnya.

Sementara itu, Siti yang merupakan anak angkat Dorce Gamalam itu mengatakan ibundanya tak pernah mengeluh sakit meski mengidap diabetes. Tapi baru setahun terakhir, Dorce mulai merasakan dampak di kesehatannya.

Baca Juga:  Tajir Melintir! Ini Sumber Kekayaan Arya Saloka, Pemain Al Ikatan Cinta

“Baru beberapa tahun ini muncul keluhan. Jadi baru-baru ini ngedrop banget,” tutur dia

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya