SOLOPOS.COM - Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo. (Dok Pemprov Jateng)

Solopos.com, MANCHESTER – Warganet merayakan comeback Cristiano Ronaldo ke Manchester United. Sejak Jumat (27/8/2021) malam, nama Ronaldo menjadi trending topic di twitter. Mereka berbahagia Cristiano Ronaldo pulang kampung ke klub yang telah membesarkan namanya.

Setidaknya, sampai Sabtu (26/8/2021) pagi, nama Ronaldo sudah ditulis atau di-tweet sebanyak 2,54 juta kali. Namanya disebut karena banyak warganet yang kemudian berbahagia sekaligus membagikan meme mengenai kepulangan pemain tersebut.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Cristiano Ronaldo sendiri diberitakan memutuskan kembali setelah mendapatkan sambungan telepon dari mantan manajernya, Sir Alex Ferguson.

Baca Juga: Kembali ke Manchester United, Cristiano Ronaldo: Juve Selalu di Hati

Nama Alex disebut yang membuat megabintang asal Portugal ini bersedia pulang ke klub lamannya tersebut. Melansir Manchester Evening News, Sir Alex Ferguson lebih dulu menelpon Cristiano Ronaldo pada Jumat (27/8/2021) pagi, di waktu sebelum penyerang 36 tahun tersebut menyetujui kembali ke Old Trafford.

Warganet pun berbahagia. Mereka membuat meme dengan kalimat-kalimat lucu. Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo, pun memastikan Ronado benar-benar sosok Manchester United. “Ronaldo itu Merah, Bung!”

Akun setan merah ini pun meroket. Melansir Daily Mail, Manchester United memiliki 43,1 juta follower di Instagram sebelum pengumuman kesepakatan Ronaldo. Lalu, langsung meningkat menjadi 44,1 juta follower dalam waktu dua jam terakhir.

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Kembali ke Old Trafford, Saham Manchester United Meroket Rp4,2 Triliun

Manchester United sudah memiliki 45,3 juta follower di Instagramnya atau naik sekitar 2 juta.  Ronaldo diketahui telah terbang dengan jet pribadinya ke Lisbon untuk menjalani tes medis. Setelah itu, Ronaldo baru akan kembali ke MU untuk bergabung dengan Bruno Fernandes dkk.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya