SOLOPOS.COM - Adama Traore (Reuters/Carl Recine)

Solopos.com, MADRID - Pemain sayap Wolverhampton Wanderers, Adama Traore, tengah dikaitkan dengan klub raksasa Spanyol, Real Madrid. Sang pemain juga mengakui dirinya terbuka untuk kembali merumput di Spanyol.

Pemain berusia 23 tahun tersebut menunjukkan penampilan impresif bersama timnya di Liga Premier Inggris musim ini. Traore mampu menampilkan kecepatan yang luar biasa dan kemampuan menggiring bola yang ciamik. Ia telah mengikuti 16 laga di liga kasta tertinggi Inggris itu.

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Wanita Aceh Bakal Jadi Mantu Cristiano Ronaldo

Traore adalah pemain yang sering dikritik karena dikenal kurang baik dalam pengambilan keputusan di depan gawang lawan. Walau begitu, empat gol di Liga Inggris musim ini sudah cukup membuktikan dirinya memiliki kualitas. Apalagi, tiga gol di antaranya dia sarangkan ke gawang Manchester City dan satu lagi ke gawang Tottenham Hotspur.

Penampilan Traore musim ini disebut membuat Los Blancos tertarik merekrutnya pada jendela transfer musim dingin pada Januari. "Jika saya memiliki kesempatan untuk pergi ke Madrid, saya akan pergi," ujar Traore menjawab rumor ketertarikan Real Madrid kepadanya dilansir dari football-espana.net, Rabu (1/1/2019).

“Tentu saja saya ingin kembali ke sepak bola Spanyol, tetapi saya berjanji pada diri sendiri bahwa saya akan sukses di Inggris.”

Foto-Foto Banjir di Jakarta

Pemain kelahiran Spanyol itu memang belum terbukti mampu berkompetisi di tingkat internasional meskipun baru-baru ini dirinya dipanggil ke skuat senior La Roja, julukan Timnas Spanyol. Namun, ia harus menarik diri karena cedera, setelah sebelumnya mengatakan ia ingin bergabung dengan Timnas Mali.

Traore sendiri pernah merumput di Spanyol bersama Barcelona. Bersama Blaugrana, dia kurang mendapatkan kesempatan. Dia lantas pindah ke Middlesbrough dan kemudian berlabuh ke Wolverhampton pada 2018.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya