SOLOPOS.COM - Ilustrasi cool room vaksin. (resl.com.fj)

Solopos.com, BANTUL- Dinas Kesehatan (Dinkes) Bantul akan memiliki cool room yang mampu menampung 6 juta vial vaksin, September mendatang. Cool Room senilai Rp1,2 miliar itu saat ini dalam proses pengadaan.

“September targetnya sudah jadi. Saat ini memang dalam proses pengadaan. Nantinya cool room itu akan kami tempatkan di instalasi farmasi,” kata Kasi Surveilans dan Imunisasi Bidang Pengendalian dan Pemberantasan Penyakit Dinkes Bantul, Abednego Dani Nugroho ditemui di Kantor Dinkes Bantul, Jumat (27/8/2021).

Promosi Mitsubishi XForce: Stylish untuk Wanita, Praktis buat Ibu Muda

Baca juga: Pemkab Bantul Tak Uji Coba Aplikasi PeduliLindungi, Alasannya: Ga Punya Mal

Cool Room bervolume 30 meter kubik itu adalah sebuah kulkas besar dengan suhu 2 sampai 8 derajat. Selain mampu menampung vaksin Covid-19 Sinovac dan AstraZeneca, kata Abed, cool room juga digunakan untuk menampung vaksin lainnya.

“Untuk vaksin khusus, seperti Pfizer yang harus disimpan -27 derajat, Moderna -25 derajat, kami gunakan freezer. Kebetulan kami ada satu freezer berkapasitas 2.000 liter,” lanjut Abed.

Baca juga: Seusai Vaksin, Warga Bantul Kecelakaan Tunggal dan Meninggal Dunia

Menurut Abed, keberadaan Cool Room tersebut akan menambah kapasitas penyimpanan vaksin di Dinkes Bantul. Sebab, saat ini, selain satu freezer, Dinkes baru memiliki cool chain berkapasitar 16.000 liter.

“Padahal, kebutuhan untuk penyimpanan vaksin semakin banyak,” jelasnya.

Baca juga: Pemkab Kulonprogo Targetkan 4.000 Vaksinasi Covid-19 Per Hari

Selain cool room, Abed mengakui saat ini stok vaksin Sinovac untuk dosis pertama sudah habis. Alhasil, Jumat (27/8), Dinkes meminta kepada Pemda DIY tambahan vaksin.

“Kami hari ini minta 8.720 vial Sinovac. Entah nanti dapatnya berapa. Sementara capaian vaksinasi kami untuk dosis pertama mencapai 256.616 sasaran atau 31,13 persen. Sedangkan dosis kedua ada 121.852 sasaran atau 14,78 persen,” ucap Abed.

 

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya