SOLOPOS.COM - Pebulu tangkis ganda putra Indonesia Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan mengembalikan kok ke arah ganda putra Taiwan Lee Yang/Wang Chi-Lin dalam semifinal Olimpiade Tokyo 2020, di Musashino Forest Sport Plaza, Tokyo, Jepang, Jumat (30/7/2021). (ANTARA FOTO/Sigid Kurniawan/aww)

Solopos.com, TOKYO – Ganda putra Indonesia gagal mempersembahkan medali bagi Indonesia si Olimpiade Tokyo 2020. Kans meraih medali perunggu gagal dimaksimalkan Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan. Mereka tumbang 21-17, 17-21 dan 14-21 dari ganda Malaysia, Aaron Chia/Soh Wooi Yik, dalam laga yang digelar di Musashino Forest Sports Plaza, Tokyo, Jepang, Sabtu (31/7/2021) malam WIB.

Ahsan/Hendra yang bertekad mempersembahkan medali bagi Indonesia langsung tancap gas sejak awal. Terbukti mereka langsung unggul 4-2 di awal pertandingan.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Namun, pasangan Malaysia tidak tinggal diam. Pasangan yang mengalahkan ganda putra peringkat satu dunia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, di babak perempat final ini sempat membalikkan kedudukan 6-4, hingga unggul 11-9 di interval game pertama.

Baca Juga: Finis Kelima, Lalu Muhammad Zohri Gagal ke Semifinal Olimpiade Tokyo 2020

Ekspedisi Mudik 2024

Smash-smash tajam yang dilancarkan Aaron Chia/Soh Wooi Yik sempat menyulitkan Ahsan/Hendra. Sepertinya, pasangan Malaysia sudah belajar banyak dari kekalahan mereka di fase grup yang dialami dari Ahsan/Hendra.

Saat itu, mereka tumbang 16-21 dan 19-21. Hanya saja kelar interval, Ahsan/Hendra menggila. Juara dunia tiga kali ini mendapatkan tiga angka beruntun, sehingga berbalik unggul 12-11.

Keunggulan tiga poin terus dibuat Ahsan/Hendra, mulai dari 16-13, 18-15 hingga akhirnya menutup game pertama dengan 21-17.

Baca Juga: Update Covid-19 Indonesia 31 Juli 2021: Positif 37.284, Sembuh 39.372, Meninggal 1.808 Orang

 

Kejar-Kejaran

Di game kedua Aaron Chia/Soh Wooi Yik sempat membuka jarak dengan Ahsan/Hendra. Terbukti, mereka sempat unggul 3-1 dan 5-3.

Namun, Ahsan/Hendra berbalik unggul 8-5 hingga menutup interval game kedua dengan keunggulan 11-7. Setelah interval, Aaron Chia/Soh Wooi Yik sempat mendekat. Terbukti, Aaron Chia/Soh Wooi Yik sempat menyamakan kedudukan menjadi 12-12

Kejar-kejaran pun terjadi, mulai dari 15-15, 16-16, namun setelah itu pasangan Malaysia unggul 18-16 dan menutup game kedua dengan keunggulan 21-17.

Baca Juga: Vidya Rafika Gagal di Babak Kualifikasi, Indonesia Tanpa Medali Menembak Olimpiade Tokyo 2020

Di game ketiga, pasangan Malaysia dominan dengan keunggulan 11-7 di interval. Keunggulan itu pun mereka pertahankan hingga menang 21-14 di game ketiga.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya