SOLOPOS.COM - Persis Solo vs Persijap Jepara (Istimewa Persis Solo)

Solopos.com, SOLO – Persis Solo mendapat tangangan dari Persjap Jepara dalam lanjutan Grup C Liga 2. Laga ini digelar di Stadion Manahan, Solo, Selasa (9/11/2021) pukul 20.30 WIB.

Persis mengandalkan duet Rivaldi Bawuo dan Beto Goncalves. Sementara pemain baru Persis, Irfan Bachdim, tak masuk ke dalam skuad yang dibawa Eko Purdjianto. Sementara Persjap bertumpu pada Iqmal Nur Samsu dan Faldi Tama.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Persijap Jepara mencoba menyerang sejak awal. Sayang umpan crossing gagal dimanfaatkan dengan baik oleh Dody Alfayed. Sementara Persis Solo mengancam lewat sundulan Fabiano Beltrame yang mendapatkan umpan Ferdinand Sinaga dari skema tendangan pojok.

Baca Juga: Jadwal Pertandingan Padat, Sebagian Rumput Stadion Manahan Solo Stres

Pada menit keenam, Persis mengancam lewat tendangan keras Ferdinand Sinaga yang masih bisa ditepis kiper. Baru pada menit ketujuh Persis mampu memecah kebuntuan. Rivaldi Bawuo membawa Persis unggul lewat sundulan setelah memanfaatkan umpan Miftahul Hamdi.

Pada menit ke-10, Persis berhasil menambah keunggulan. Lagi-lagi Rifaldi Bawuo mampu mencatatkan namanya di papan skor. Berawal dari pergerakan Ferdinand, bola kemudian dioper namun ditepis kiper. Bola muntah lantas disambar Rifaldi dan berbuah gol. Persis unggul 2-0.

Tak berselang lama, Persijap mampu memperkecil kedudukan. Dalam sebuah serangan, lini pertahanan Persis Solo dibuat kocar-kacir. Faldi Tama pun mampu memanfaatkan bola liar di kotak penalti Persis Solo untuk mencetak gol. Skor berubah menjadi 2-1.

Menit ke-21, Persis Solo mendapat hadiah penalti setelah Muhammad Ilham melakukan handball. Alberto Goncalves maju sebagai eksekutor. Pemain yang akrab disapa Beto itu menjalankan tugasnya dengan baik. Skor berubah menjadi 3-1.

Baca Juga: Prediksi Persis Solo vs Persijap Jepara: Duel Tim Belum Terkalahkan

Di sisa menit, kedua tim terus berjuang untuk mencetak gol lagi. Sejumlah peluang emas pun didapatkan, baik dari Persis Solo maupun Persijap Jepara. Namun, Skor 3-1 untuk keunggulan Persis Solo tetap bertahan hingga jeda turun minum.

Babak kedua dimulai, Persijap langsung berinisiatif menyerang. Menit ke-57, Persijap mengancam lewat serangan balik cepat. Ilham Zusril mendapat umpan matang di kotak penalti melepaskan tendangan keras. Sayang, bola masih bisa diblok oleh Wahyu Tri Nugroho.

Persijap akhirnya bisa memperkecil kedudukan dua menit kemudian. Busari yang masuk di akhir babak pertama mampu menaklukkan Wahyu Tri lewat tendangan keras dari luar kotak penalti. Bola mengarah ke pojok gawang tanpa bisa ditepis kiper. Skor berubah menjadi 3-2.

Tapi, Persis Solo kembali menambah angka pada menit ke-62. Mendapat umpan matang dari Abduh Lestaluhu, Beto melepaskan tembakan keras di mulut gawang. Tendangan Beto itu tak mampu dihalau Harlan Suardi dan mengubah skor menjadi 4-2.

Pada menit ke-83, Persis kembali mencetak gol. Berawal dari pergerakan Abduh Lestaluhu, bola dialihkan ke kotak penalti. Ardan Aras yang mencoba menghalau justru bola masuk ke gawang sendiri. Skor berubah menjadi 5-2 dan bertahan hingga laga usai.

Susunan pemain:

Persis Solo: Wahyu Tri; Fabiano Beltrame, Eky Taufik, Rian Mizar, Abduh Lestaluhu; Yu Hyunkoo, Sandi Sute, Ferdinand Sinaga, Miftahul Hamdi, Alberto Goncalves, Rifaldi Bawuo

Persijap Jepara: Harlan Suardi, Ilham ZM, M Ilham, Agung Mannan, Crah Angger, Dody Alfayed, Ricky Ariansyah, Putra Chaniago, Hendri Satriadi, Iqmal Nur Samsu, Faldi Tama

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya