SOLOPOS.COM - Warga melihat pesawat milik KONI Jakarta yang mendarat secara darurat di areal persawahan di Desa Carangrejo, Kecamatan Sampung, Ponorogo, Minggu (13/8/2017). (Abdul Jalil/JIBI/Madiunpos.com)

Ratusan warga memadati lokasi pendaratan darurat pesawat milik KONI Jakarta.

Madiunpos.com, PONOROGO — Pesawat milik KONI DKI Jakarta yang mendarat secara darurat di persawahan di Desa Carangrejo, Kecamatan Sampung, Ponorogo, menggegerkan warga desa setempat. Ratusan warga berbondong-bondong untuk melihat pesawat tersebut.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Informasi mengenai pesawat yang mendarat darurat di persawahan Ponorogo dengan cepat menyebar ke telingan masyarakat. Warga ingin melihat lebih dekat pesawat yang bernomor ekor 0109 itu.

Ekspedisi Mudik 2024

Pantauan Madiunpos.com di lapangan, warga tetlihat berdesakan untuk melihat pesawat dari dekat. Petugas kepolisian kemudian memasang police line di sekeliling pesawat tersebut.

Seorang warga Rofii mengatakan sempat mendengar suara pesawat sekilas dari rumahnya. Beberapa menit kemudian, dia mendengar informasi bahwa ada pesawat jatuh di sawah dekat rumahnya.

Karena penasaran, dia pun langsung datang ke lokasi untuk melihat dari dekat pesawat yang jatuh itu. “Saya kira tadi pesawat jatuh. Tadi saya dengar suara pesawat terbang di atas rumah. Saya tidak mengira saat itu pesawat akan mendarat darurat di sawah,” kata warga Sampung ini.

Kapolsek Sampung, AKP Suwoyo, mengatakan sebanyak 40 personel kepolisian disiagakan untuk menjaga lokasi pesawat milik KONI Jakarta yang mendarat secara darurat di persawahan Desa Carangrejo. Penjagaan ini untuk memastikan warga tidak merusak pesawat tersebut dan tidak melihat terlalu dekat.

“Kami menyiagakan 40 anggota kepolisian dan memasang garis polisi di sekitar lokasi. Ini karena warga terus menerus datang untuk melihat pesawat dengan dekat,” jelas dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya