SOLOPOS.COM - Pikap legendaris, Suzuki ST20 Trungtung masih ramai ditawarkan di pasar online. (Gambar: olx.co.id)

Solopos.com, SOLO – Ada yang masih ingat dengan mobil pikat legendaris 2 tak yang mewarnai jalanan di era 70-80an? Suzuki ST20 alias Suzuki Trungtung, ya, ternyata masih bisa anda buru di bererapa marketplace ditawarkan hingga Rp26 juta.

Penelusuran Solopos.com, Kamis (16/9/2021), menunjukkan hasil bahwa pikap legendaris ini masih berseliweran ditawarkan di beberapa pasar online.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Di olx.co.id, anda bisa menemukan beberapa Suzuki Truntung ditawarkan oleh pelapak di Banten; Malang dan Tasikmalaya. Tiga penjual mobil legendaris tersebut membuka harga mulai Rp17 juta hingga Rp26 juta.

Baca Juga: Belajar dari Kasus Avanza Berpelat Putih Viral, Tidak Semua Lebih Cepat Lebih Baik

Ada penjual dengan akun Mie Yamin Bandung menawarkan Suzuki Trungtung dengan harga Rp20.500.000. Trungtung dengan STNK dan BPKB komplet itu disebut tangka oli samping masih terpisah. “Minus pajak pules, noka keropos, selebihnya pantau di lokasi. COD Cibadak, Tigaraksa,” tulis pemilik akun yang mengaku berada di Tigaraksa, Tangerang, Banten itu.

Dia menyampaikan Suzuki Trungtung tersebut dibekali accu yang masih baru. Jarak tempuh Trungtung warna biru tersebut telah mencapai 40.000-45.000 Km.

Sementara pemilik akun Caca Surya di Tawang, Tasikmalaya juga menawarkan Trungtung hijau seharga Rp26 juta. Trungtung keluaran tahun 1976 itu telah menempuh arak 10.000-15.000 Km. “Surat lengkap, Mesin sehat, Body mulus, Interior rapi, Power Window normal, Kaki nyaman, 4 speed, Audio normal, nego depan unit, hatur nuhun,” tulis Caca dalam deskprisi.

Baca Juga: Kode Keras Layanan Samsat dan SIM Berbau Pungli, Warga Surat Presiden Jokowi

Sementara itu di Klojen, Malang Kota, Trungtung ditawarkan pedagang dengan akun Tri Raharjo dengan harga Rp17 juta. Trungtung warna hijau pupus ini diklaim memiliki jarak tempuh 5.000-10.000 Km. “Istimewa, barusan bangun cat baru ‘ Minat langsung WA atau telpon aja,” tulis Tri Raharjo.

Di Facebook marketplace, anda juga masih bisa menemui Suzuki Trungtung yang ditawarkan di beberapa kota.

Masih di kisaran harga Rp17 juta, anda juga bisa melirik Suzuki Trungtung tahun 193 di Sukoharjo. Trungtung warna merah hati ditawarkan pemilik akun facebook Yuli Anto Kepleh dengan harga Rp17,5 juta. “Jual ST20 tahun 83 tinggal pakai . Sasis utuh, nomer rangka asli mesin tembus, pajak off buku kir ada AD solo . Kelistrikan hidup normal semua. Info detail wa 085740542109,” tulis Yuli Anto Kepleh.

Baca Juga: Bersihkan Jamur Kaca Mobil, Cara Ini Bisa Anda Lakukan di Rumah

Masih dalam pilihan warna merah hati, Trungtung di Klaten ditawarkan dengan harga Rp13 juta. Pemilik akun Azmil S R mengunggah foto Trungtung dagangannya sekitar sepekan lalu. “Dijual suzuki st20 truntung surat komplit pajak off plat ab cat baru habis klotok total mesin waras lokasi prambanan siap bantu kirim” kalo jauh harga 13jt,” tulisnya.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya