SOLOPOS.COM - Ali Mochtar Ngabalin. (Antara)

Solopos.com, JAKARTA — Staf Ahli Kantor Staf Presiden (KSP) Ali Mochtar Ngabalin mendapat jatah komisaris di PT Pelabuhan Indonesia (Persero) hasil merger.

Ali Mochtar Ngabalin akan bergabung dengan dengan pendukung berat Presiden Joko Widodo lainnya, Irma Suryani Chaniago.

Promosi Usaha Endog Lewo Garut Sukses Dongkrak Produksi Berkat BRI KlasterkuHidupku

Berdasarkan informasi yang diterima Bisnis.com, Selasa (12/10/2021), Pelindo II yang menjadi entitas survival dari merger Pelindo I, II, III, dan IV sudah memutuskan jajaran direksi terpilih untuk 4 sub holding yang ada di dalamnya, termasuk nama dari perusahaan sub holding yang ada.

Sudah Bekerja

Direktur Utama Pelabuhan Indonesia Arif Suhartono mengatakan para direksi dan komisaris pun sudah efektif bekerja sebagaimana mestinya.

Entitas sub holding tersebut diisi PT Terminal Petikemas Indonesia yang menjadi anak usaha yang membidangi urusan terminal peti kemas di seluruh Indonesia, kemudian PT Pelindo Multi Terminal yang mengurusi terminal barang di luar peti kemas.

Adapula, PT Pelindo Jasa Maritim yang membidangi seluruh aktivitas penunjang terkait kemaritiman seperti jasa tunda dan labuh, dan PT Pelindo Solusi Logistik yang mengurusi penunjang aktivitas pelabuhan lainnya.

Direksi dan Komisaris terpilih merupakan hasil dari konsultasi Pelindo dengan pemegang saham yakni Kementerian BUMN.

Dipilih Sebelum Merger

Adapun jajaran terpilih diisi nama-nama lama dan baru dari internal dan eksternal Pelindo sebelum merger.

Nama-nama beken seperti Ali Mochtar Ngabalin, mantan Ketua BPK Moermahadi Soerja Djanegara, hingga Arman Depari masuk jajaran komisarisnya.

PT Terminal Petikemas Indonesia dipimpin oleh:

Direktur Utama: M. Adji

Direktur Strategi dan Komersial: Rima Novianti

Direktur Operasi: Muarip

Direktur Teknik: Dothy

Direktur SDM: Edi Priyanto

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko: Endot Endrardono

Jajaran Komisaris Terminal Petikemas Indonesia diisi oleh:

Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen: Moermahadi Soerja Djanegara

Komisaris: Bahaduri Wijayanta Bekti Mukarta

Komisaris: Ronaidus Mujur, Montty Girianna,

Komisaris Independen: Nurrachman, Ubadiliah Amin, Ali Mochtar Ngabalin.

 

PT Pelindo Multi Terminal diisi oleh:

Direktur Utama : Drajat Sulistyo

Direktur Strategi dan Komersial : Ogi Rulino

Direktur Operasi : Ridwan Sani Siregar

Direktur Teknik : Prakosa Hadi Takariyanto

Direktur SDM : Ady Sutrisno

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko : Yon Irawan

Jajaran Komisaris Pelindo Multi Terminal diisi oleh:

Komisaris Utama dan Independen : Darwanto

Komisaris : Arman Depari

Komisaris : Ahmad Perwira Mulia Tarigan

Komisaris : M Yusuf Permana

Komisaris Independen : Herbert Timbo Parluhutan Siahaan

Komisaris Independen : Syahrian Harahap

Jajaran direksi PT Pelindo Jasa Maritim:

Direktur Utama: Prasetyadi



Direktur Strategi dan Teknik: Hosadi Apriza Putra

Direktur Operasi dan Komersal: Zuhri Iryansyah

Direktur SDM: I Made Herdianta Gautama

Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko: Choirul Anwar

Jajaran Komisaris Pelindo Jasa Maritim:

Komisaris Utama merangkap Komisaris Independen: Fachry Ari

Komisaris: Neil Iskandar Daulay

Komisaris: Achmad Idrus, Sukriansyah S. Latief

Komisaris Independen: Eris Herryanto

Jajaran direksi PT Pelindo Solusi Logistik:

Direktur Utama: Joko Noerhudha



Direktur Strategi: Retno Soelistianti

Direktur Komersial: Kokok Susanto

Direktur SDM dan Keuangan: Roy Leonard

Komisaris dan Direksi dari Pelindo II.

Komisaris:

– Komisaris Independen (Plt Komisaris Utama): Marsetio

– Komisaris Independen: Irma Suryani Chaniago

– Komisaris Independen: Heru Sukanto

– Komisaris: Antonius Ranier Haryanto

– Komisaris: R. Agus H. Purnomo



– Komisaris: Didi Sumedi

– Komisaris: Sudung Situmorang

Direksi:

– Direktur Utama: Arif Suhartono

– Wakil Direktur Utama: Hambra

– Direktur Keuangan dan Manajemen Risiko: Mega Satria

– Direktur Sumber Daya Manusia dan Umum: Ihsanuddin Usman

– Direktur Strategi: Prasetyo

– Direktur Investasi: Boy Robyanto



– Direktur Pengelola: Putut Sri Muljanto

 

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya