SOLOPOS.COM - Salah seorang pengunjung taman kuliner, Purwodadi, Grobogan, menjalani swab tes antigen oleh petugas tim gabungan, Satgas Covid-19, TNI, dan Polri, Jumat (27/8/2021) malam. (Solopos.com-Humas Polres Grobogan)

Solopos.com, JAKARTA — Setelah harga polymerase chain reaction (PCR) turun, giliran tarif rapid test antigen mengikuti.

Kini tes cepat antigen kini sebesar Rp99.000 untuk daerah Jawa dan Bali, dan Rp109.000 untuk daerah di luar Jawa dan Bali.

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

Tarif ini menurun dari yang sebelumnya Rp250.000 di wilayah Jawa-Bali dan Rp275.000 di luar Jawa-Bali.

Ekspedisi Mudik 2024

Karya Anak Bangsa

Direktur Pengawasan Bidang Pertahanan dan Keamanan Badan Pengawasan Keuangan dan Pembangunan (BPKP), Faisal menyampaikan produksi alat swab antigen yang semakin tinggi di dalam negeri berkontribusi pada penurunan harga tersebut.

Baca Juga: Sibuk Tekan Angka Covid-19, Pemkab Klaten Tak Lupa Pantau Aktivitas Merapi 

“Kita patut bersyukur sekarang ini sudah banyak antigen yang berhasil diproduksi di dalam negeri oleh anak bangsa kita dan ini kemudian berkontribusi membuat harga antigen di pasar menjadi lebih bersaing,” katanya dalam konferensi pers dikutip daro Youtube Kemkes, Rabu (1/9/2021).

Selain alat antigen karya anak bangsa, penurunan harga pasar dari bahan-bahan atau alat terkait tes antigen juga menjadi pertimbangan harga tes tersebut diturunkan.

Baca Juga: Terowongan Kuno Ditemukan di Trucuk Klaten, Begini Penampakannya 

Faisal juga memastikan BPKP akan selalu hadir bersama Kementerian Kesehatan untuk mengevaluasi batasan tarif tertinggi tes Covid-19 yang wajar dan dapat dijangkau masyarakat.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya