SOLOPOS.COM - Koran Solopos edisi hari ini, Jumat (10/9/2021). (dok)

Solopos.com, SOLO — Isu perombakan Kabinet Indonesia Maju kembali mencuat menyusul meunculnya kritikan sejumlah tokoh masyarakat terhadap beberapa menteri yang dianggap memiliki kinerja buruk. Salah satu menteri yang mendapat sorotan adalah Nadiem Makarim, Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi.

Kabar ini menjadi sajian utama Koran Solopos edisi hari ini, Jumat (10/9/2021). Berikut petikan beritanya:

Promosi Jalur Mudik Pantura Jawa Makin Adem Berkat Trembesi

BOS, Nadiem, dan Isu Reshuffle

Meski kerap dibantah para pejabat Istana, isu reshuffle kabinet Indonesia Maju kian kencang berembus. Isu itu diiringi kembalinya sorotan terhadap satu nama, yaitu Menteri Pendidikan Kebudayaan Riset dan Teknologi (Mendikbud Ristek) Nadiem Makarim.

Sejak keikutsertaan Partai Amanat Nasional (PAN) dalam pertemuan di Istana pada 25 Agustus 2021 lalu, sejumlah pengamat politik meyakini akan ada pergantian menteri. Menteri yang akan diganti diprediksi bukan perwakilan partai politik. Nadiem adalah satu dari beberapa menteri nonparpol yang masih bertahan.

Rabu (8/9/2021) lalu, Sekretaris Umum Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Abdul Mu’ti menyentil sebagian menteri Kabinet Indonesia Maju bersikap elitis. Sejumlah politikus di Senayan menilai sentilan itu ditujukan untuk Nadiem Makarim.

Sentilan itu disampaikan Mu’ti di akun Twitter @Abe_Mukti. Mu’ti mengatakan Jokowi merupakan sosok pemimpin yang peduli terhadap masyarakat.

Berita menarik lain yang bisa Anda simak di Koran Solopos hari ini di antaranya:

Pernikahan Dini hingga Nikah Siri

Pada suatu siang pertengahan Agustus 2021, anggota Lembaga Bantuan Hukum (LBH) Aisyiyah Jateng, Ahmad Zia Khakim, mendampingi seorang remaja perempuan berusia 16 tahun yang mengajukan permohonan dispensasi kawin ke Pengadilan Agama (PA) Kota Solo. Anak perempuan itu bersama pasangannya. Keduanya yang didampingi orang tua masing-masing mengikuti persidangan yang lamanya tidak sampai satu jam.

Proses mengajukan dispensasi kawin tergolong cepat karena semua persyaratan sudah terpenuhi, ditambah surat keterangan klinik yang menyatakan anak perempuan tersebut hamil.

Baca Juga: Parah, Korban Pelecehan Seksual Dipaksa Teken Perjanjian Damai, Pimpinan KPI Disebut Memfasilitasi

Dalam Undang-undang No. 16/2019 tentang Perubahan atas Undang-undang No. 1/1974 tentang Perkawinan, laki-laki dan perempuan yang diizinkan menikah oleh negara harus berusia 19 tahun. UU No. 1/1974 atau aturan sebelumnya menyebutkan batas umur pernikahan laki-laki adalah 19 tahun sementara perempuan 16 tahun.

Zia menjelaskan orang tua pasangan tersebut ternyata belum memahami aturan batas usia perkawinan. Mereka saat itu telanjur menyebar undangan perkawinan sebelum mengakses layanan KUA. Para orang tua baru menyadari aturan pembatasan perkawinan anak ketika mengakses layanan KUA setempat.

Limbah Ciu Bengawan Solo Kian Pekat

SOLO-Instalasi Pengolahan Air (IPA) Semanggi kembali berhenti beroperasi setelah air baku Bengawan Solo tercemar limbah ciu, Kamis (9/9/2021) pagi sekitar pukul 06.00 WIB. Kepolisian bahkan berjanji segera turun tangan.

Sebelumnya, IPA Semanggi milik Perumda Toya Wening Solo itu berhenti beroperasi pada Selasa (7/9/2021) pagi meskipun beroperasi kembali pada hari yang sama sore harinya.

Kali ini, petugas operasional intake IPA Semanggi, Purnomo, mengatakan limbah terakhir lebih pekat dibandingkan dua hari sebelumnya.

Baca Juga: Tujuh Tahun Menjabat Presiden, Berapa Selisih Kekayaan Jokowi dari Gibran?

Puluhan ikan penghuni sungai terpanjang di Pulau Jawa itu menyembul di permukaan. Fenomena yang kerap disebut bladu itu kembali terjadi.

“Limbahnya lebih pekat dibanding dua hari lalu. Dari visualnya, limbah kemarin tidak merata ke semua bagian sungai, atau masih ada bagian sungai yang warnanya cokelat. Kali ini hampir rata, semuanya menghitam. Aromanya juga lebih pekat,” kata dia kepada Espos, Kamis pagi.

Berbagai berita pilihan yang dimuat di Koran Solopos Hari Ini bisa Anda simak di Espos Premium.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya