SOLOPOS.COM - Ilustrasi pasangan kekasih (Thinkstock.com)

Tips cinta menyebutkan Anda sebaiknya memperhatikan tiga hal sebelum jadian.

Solopos.com, SOLO – Sebelum mengatakan “iya” kepada seseorang menjadi kekasih, ada baiknya Anda memperhatikan beberapa hal. Pertimbangan ini mencegah Anda merasakan sesal di kemudian hari.

Promosi Oleh-oleh Keripik Tempe Rohani Malang Sukses Berkembang Berkat Pinjaman BRI

Dilansir Antara dari Times of India, berikut tiga hal itu seperti disampaikan Sauleha Shaikh:

Benarkah Sudah Siap?
Jika baru putus hubungan, pastikan kenangan kemarin tidak jadi ganjalan dalam hubungan yang baru. Pastikan hal yang Anda inginkan dari sebuah hubungan. Beritahu pada pasangan mengenai hal-hal yang anda sukai, untuk menghindari munculnya masalah serius di masa depan. “Terbukalah satu sama lain. Ini akan membuat perjalanan Anda tak terlupakan,” tutur Shaikh.

Berteman Dahulu
Memulai dengan pertemanan lebih baik ketimbang seketika menjalin asmara dengan orang yang baru anda kenal. Kurangnya “quality times”  untuk saling mengenal berisiko membuat hubungan Anda menjadi buruk di kemudian hari.

Jangan Terburu-buru Memutuskan
Awali dengan “jalan bareng” sebelum jadian mungkin hal yang baik sebelum lanjut ke tahap komitmen.  Anda jadi lebih mengenal dia sekaligus punya waktu merefleksikan hal yang Anda rasakan soal si dia.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya