Jatim
Jumat, 19 April 2024 - 18:26 WIB

5 Daerah Penghasil Cabai Rawit Terbanyak di Jatim, Nomor 1 Kabupaten Kediri

Redaksi Solopos.com  /  Abdul Jalil  | SOLOPOS.com

SOLOPOS.COM - Ilustrasi Panen cabai rawit. (JIBI/Solopos/Antara/Siswowidodo)

Solopos.com, KEDIRI – Cabai merupakan salah satu bahan masakan yang nampaknya wajib tersedia di dapur masyarakat Indonesia. Untuk itu kebutuhan terhadap komoditas ini sangat besar.

Namun, harga cabai kerap naik-turun tergantung ketersediaan barang, musim, dan permintaan konsumen. Saat ini harga cabai cenderung stabil. Seperti data di siskaperbapo.jatimprov.go.id, harga cabai di Jawa Timur pada Jumat (19/4/2024) mengalami kenaikan tipis dibandingkan hari sebelumnya, Kamis (18/4/2024). Pada Jumat, harga cabai rawit di angka Rp27.384 per kg, cabai merah keriting Rp33.000 per kg, dan cabai merah besar Rp37.290 per kg.

Advertisement

Ngomong-ngomong soal cabai, Jawa Timur merupakan produsen cabai rawit terbesar di Indonesia. Berikut ini adalah lima daerah di Jawa Timur yang menghasilkan cabai rawit terbesar dilansir dari buku Provinsi Jawa Timur Dalam Angka 2024 yang diterbitkan Badan Pusat Statistik (BPS) Jatim.

  1. Kabupaten Kediri

Pada tahun 2023, Kabupaten Kediri menjadi daerah dengan penghasil cabai rawit tertinggi di Jawa Timur. Kediri menghasilkan cabai rawit sebanyak 1.160.318 kuintal pada 2023. Produksi cabai rawit ini meningkat tajam dibandingkan pada jumlah produksi tahun 2022 sebanyak 811.830 kuintal. Posisi Kediri juga menggeser Kabupaten Banyuwangi yang pada tahun 2022 menghasilkan 1.042.988 kuintal cabai rawit dan menjadi daerah dengan produksi tertinggi di Jatim.

Advertisement
  1. Kabupaten Kediri

Pada tahun 2023, Kabupaten Kediri menjadi daerah dengan penghasil cabai rawit tertinggi di Jawa Timur. Kediri menghasilkan cabai rawit sebanyak 1.160.318 kuintal pada 2023. Produksi cabai rawit ini meningkat tajam dibandingkan pada jumlah produksi tahun 2022 sebanyak 811.830 kuintal. Posisi Kediri juga menggeser Kabupaten Banyuwangi yang pada tahun 2022 menghasilkan 1.042.988 kuintal cabai rawit dan menjadi daerah dengan produksi tertinggi di Jatim.

2. Kabupaten Malang

Menduduki posisi kedua sebagai produsen cabai rawit terbesar di Jatim adalah kabupaten Malang. Pada 2023, kabupaten ini menghasilkan sebanyak 899.361 kuintal cabai rawit. Angka ini tidaklah jauh dari hasil panen pada tahun 2022, yakni 874.337 kuintal.

Advertisement

Produsen cabai rawit terbesar ketiga di Jawa Timur dan paling besar di Pulau Madura adalah Kabupaten Sampang. Sampang pada 2023 menghasilkan 798.269 kuintal cabai rawit. Angka ini meningkat tajam dibandingkan pada tahun lalu yang hanya 491.112 kuintal.

4. Kabupaten Blitar

Sedangkan posisi keempat penghasil cabai rawit terbanyak di Jawa Timur adalah Kabupaten Blitar. Pada 2023, Blitar mampu memanen 790.133 kuintal cabai. Angka ini juga meningkat tajam dari produksi tahun sebelumnya yang hanya 441.909 kuintal.

Advertisement

5. Kabupaten Jombang

Untuk posisi kelima penghasil cabai rawit terbesar di Jawa Timur adalah Kabupaten Jombang. Pada 2023, Jombang mampu memproduksi 275.258 kuintal cabai rawit. Hasil panen ini lebih tinggai dibandingkan hasil panen tahun sebelumnya yang hanya 137.621 kuintal.

Advertisement
Advertisement
Advertisement
Berita Terkait
Advertisement

Hanya Untuk Anda

Inspiratif & Informatif