SOLOPOS.COM - Bupati Mohammad Said Hidayat didampingi Wabup Wahyu Irawan dan Ketua DPRD Marsono menerima piagam dan plakat dari Menteri Keuangan atas prestasi 10 kali memperoleh WTP. Penghargaan diserahkan oleh kepala KPPN Klaten Taufiq Widyantoro. (Istimewa)

Solopos.com, BOYOLALI — Mengukir prestasi 10 tahun berturut-turut memperoleh predikat WTP (Wajar Tanpa Pengecualian), termasuk atas Laporan Keuangan tahun 2020, Pemkab Boyolali kembali memperoleh plakat dan piagam Menteri Keuangan RI.

Penyerahan penghargaan dilakukan Kepala Kantor Pelayanan Perbendaharaan Negara (KPPN) Klaten Taufiq Widyantoro sebagai Kuasa Bendahara Umum Negara di daerah dan langsung diterima Bupati Boyolali Mohammad Said Hidayat.

Promosi Lebaran Zaman Now, Saatnya Bagi-bagi THR Emas dari Pegadaian

Kegiatan dilaksanakan Selasa (12/10/2021) dengan protokol kesehatan dihadiri Wakil Bupati Boyolali Wahyu Irawan, Ketua DPRD Boyolali Marsono, Sekda Boyolali Masruri, pejabat terkait, dan media massa.

Baca juga: Pembangunan Berbasis Data, 32 RT di Boyolali Raih Penghargaan

Ekspedisi Mudik 2024

Bersamaan dengan penyerahan piagam, disampaikan presentasi oleh Kepala KPPN Klaten tentang analisis pengelolaan anggaran DAK Fisik dan Dana Desa yang selama ini sudah dilaksanakan dengan baik oleh Pemkab Boyolali dan bagaimana upaya yang perlu dilakukan untuk meningkatkannya.

Materi lain adalah Goverrnment Finance Statistics (GFS) yang merupakan standar pelaporan internasional dan telah diimplementasikan pemerintah dengan salah satu manfaat tersedianya data konsolidasian keuangan pusat-daerah untuk bahan analisis ekonomi makro dan fiskal guna pengembilan keputusan.

Sebagai penutup, Taufiq atas nama Menteri Keuangan menyampaikan apresisi tinggi atas prestasi WTP yang fenomenal ini dan berharap akan menjadi inspirasi bagi pemda lain.

Baca juga: Lantik Pejabat Tinggi Pratama, Bupati Boyolali: Hilangkan Ego Sektoral

Bupati Mohammad Said Hidayat dalam pidatonya menyampaikan rasa syukur atas pencapaian prestasi Boyolali dan apresiasi Menteri Keuangan RI.

Mohammad Said menyatakan komitmen untuk selalu meningkatkan sinergi dengan berbagai pihak sesuai dengan slogan “Metal” Pemerintah Daerah Boyolali, yaitu melangkah bersama, menata bersama dengan penuh totalitas.

Dalam kesempatan yang sama ketua DPRD Marsono menambahkan Dewan akan mendorong semua upaya mempertahankan dan meningkatkan prestasi oleh pemda salah satunya melalui pengawalan pembahasan yang mendalam atas profil APBD yang bermanfaat besar ke masyarakat dan terciptanya layanan publik yang semakin baik.

Transfer Langsung dari Pusat

Sementara itu sampai dengan tanggal 12 Oktober 2021 Kementerian Keuangan melalui KPPN Klaten dan transfer langsung dari pusat ke rekening Pemerintah Kabupaten Boyolali telah menyalurkan Dana Alokasi Khusus (DAK) Fisik Rp107,3 miliar (62,24%) dari pagu Rp172,3 miliar.

Peruntukan dana tersebut antara lain untuk pembangunan puskesmas Gladaksari dan Simo, pembangunan RS bersalin, peningkatan 3 rumah sakit yang dimiliki Pemkab Boyolali serta peningkatan pelayanan dasar, rujukan, kefarmasian dan pelayanan kesehatan lainnya. Peruntukan lain adalah untuk peningkatan jalan dan rehabilitasi gedung SD dan SMP.

Untuk Dana Desa telah terealisasi penyaluran Rp188,1 miliar (86,71%) dari pagu Rp216,9 miliar. Output yang telah dihasilkan antara lain meliputi lebih dari 5 juta unit pembangunan sarana desa, 400 ribu unit lebih pemberdayaan masyarakat desa, 156 unit pembinaan masyarakat desa serta pemberian Bantuan Langsung Tunai (BLT) ke 163.212 orang.

Baca juga: Diprediksi Surplus Gabah 44.000 Ton, Stok Bahan Pangan Boyolali Aman

Realisasi tertinggi Dana Desa per kecamatan diraih oleh Kecamatan Sambi, diikuti Ampel dan Glagahsari. Sedang untuk tingkat desa realisasi tertinggi diraih oleh Desa Ngaglik disusul Desa Trosobo keduanya Kecamatan Sambi, serta Desa Gombang Kecamatan Sawit.

Untuk Dana Alokasi Umum (DAU) yang masuk dalam sistem APBD Pemda Boyolali, Kementerian Keuangan telah merealisasikan dana sebesar Rp789,1 miliar lebih dari pagu Rp944,8 miliar.

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya