SOLOPOS.COM - Kutipan dialog Mbah Minto dalam seri Gausah Mulih Sing Penting Duite Mulih. (Sumber gambar: Youtube/UcupKlaten)

Solopos.com, KLATEN — Di bawah ini terdapat profil atau biodata dari Mbah Minto, artis parodi gagal mudik yang meninggal dunia kemarin, Rabu, 22 Desember 2021 malam.

Ucapan bela sungkawa datang dari berbagai pihak atas meninggalnya nenek fenomenal ini, salah satunya dari Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo.

Promosi Selamat! Direktur Utama Pegadaian Raih Penghargaan Best 50 CEO 2024

Baca Juga: Kisah Misteri Pesantren Jin di Sragen, Ada Asrama Gaibnya Juga

“Selamat berpulang Mbah Minto. Sungguh, Anda orang baik. Husnul khotimah nggih mbah,” tulis Ganjar Pranowo di akun Twitternya.

Baca Juga: Ini yang Harus Diperhatikan Sebelum Sewa Bus Pariwisata Saat Pandemi

Meninggal dunia kemarin, sosok Mbah Minto ini mencuri perhatian publik dan banyak yang penasaran mengenai biodata Mbah Minto.

Berikut in profil atau biodata singkatnya, dirangkum dari berita yang pernah tayang di Solopos.com.

Baca Juga: Syuting di Pengungsian Semeru, Warga Lumajang Boikot Sinetron Ini

Biodata Mbah Minto

1. Berusia 85 Tahun

Biodata pertama tentang Mbah Minto yang meninggal dunia kemarin ini mengulas tentang keluarganya.

Nenek bernama lengkap Minto Suwito Siyam ini meninggal di usia 85 tahun dan meninggalkan empat orang anak dan menantu, 15 cucu serta 4 buyut.

Baca Juga:  Disebut Dekat dengan Kevin Sanjaya, Ini Profil Valencia Tanoesoedibjo

2. Dari Klaten

Biodata kedua dari Mbah Minto yang meninggal dunia kemarin ini mengulas tentang tempat tinggalnya di Klaten, Jawa Tengah.

Dia merupakan seorang nenek warga Dusun Selorejo, Desa Krakitan, Kecamatan Bayat, Kabupaten Klaten, Jawa Tengah.

Baca Juga:  Sumpah Raja: Awal Mula Mitos Warga Cepu-Bojonegoro Dilarang Naik Lawu

3. Pernah Kerja Serabutan

Biodata ketiga dari Mbah Minto yang meninggal dunia kemarin ini menginformasikan tentang pekerjaan yang pernah ia geluti.

Sebelum viral menjadi artis parodi gagal mudik, Mbah Minto dikenal sebagai nenek yang bekerja serabutan dengan menawarkan jasa bersih-bersih dan memijat ke tetangganya.

Baca Juga:  Heboh Selebgram TE Terlibat Prostitusi, Netizen Sebut Nama Ini

4. Bintang Parodi

Biodata keempat dari Mbah Minto yang meninggal dunia kemarin ini menginformasikan tentang awal mula dia viral di Youtube.

Namanya pertama kali dikenal setelah tampil bersama Ucup Klaten di 2020. Dalam video tersebut, Mbah Minto terlihat dihubungi oleh anaknya yang ngotot ingin pulang ke kampung halaman.

Khawatir kedatangan putranya akan membawa Covid-19, Mbah Minto pun meminta sang anak untuk tak pulang. Untuk bisa mengobati rasa rindu sang putra kepadanya, Mbah Minto pun mengirimkan foto selfie dirinya. Mbah Minto bahkan kembali menegaskan pada anaknya untuk tidak pulang kampung, namun ia meminta putranya agar tetap mengirim uang.

Baca Juga: Tempat Wisata Menarik di Karanganyar yang Apik Buat Foto-foto

Cek Berita dan Artikel yang lain di Google News
Simak berbagai berita pilihan dan terkini dari Solopos.com di Saluran WhatsApp dengan klik Soloposcom dan Grup Telegram "Solopos.com Berita Terkini" Klik link ini.
Solopos Stories
Honda Motor Jateng
Honda Motor Jateng
Rekomendasi
Berita Lainnya